Our services

Lemak bergelambir | Stretch mark | Kulit belang | Hair removalPerawatan tangan dan kaki | V-care | Ingrowing nail

Lemak bergelambir

Bagian tubuh tertentu dapat mengalami kelebihan lemak dan sekaligus lembek sehingga terlihat tampak bergelambir. Penyebabnya bisa karena penurunan berat badan yang ekstrem tanpa disertai pola hidup yang sehat, penuaan sehingga metabolisme melambat dan kolagen menurun, juga bisa karena kurangnya otot karena kurang olahraga.

Hal ini dapat diatasi dengan perawatan untuk menghancurkan lemak di area tertentu bisa dengan fat freeze atau injeksi lemak, bisa juga dengan dithermy body untuk membancu pengencangan dengan merangsang kolagen dan juga dengan program body goal yakni membentuk massa otot. Di samping itu krim yang dapat membantu menghancurkan lemak dapat digunakan saat berolahraga sehari- hari.

Stretch mark

Stretchmark terjadi karena kulit mengembang lebih cepat dibanding kemampuan kulit menyesuaikan bentuk dan elastisitas seperti saat kehamilan, bertambahnya berat badan secara ekstrem dan bisa juga pada masa pubertas. Jaringan pada lapisan dermis bisa saja mengembang berlebihan hingga pembuluh darah jadi nampak berwarna kemerahan atau ungu. Setelah beberapa saat pembuluh darah akan mengecil sehingga warna yang nampak di permukaan kulit menjadi tampak seperti kulit pucat.

Area yang rawan terjadi stretchmark antara lain perut, dada, lengan atas, pantat dan paha. Cara pencegahannya adalah dengan menjaga kelembapan dan elastisitas kulit dengan rajin menggunakan produk pelembab kulit sehari- hari dan menjaga berat badan stabil. Bila telanjur terjadi, atasi dengan perawatan laser, RF microneedling, plasma pen dan atau injeksi meso.

Kulit belang

Pada umumnya warna kulit bisa jadi belang karena ada bagian tertentu saja yang terpapar sinar matahari dalam waktu yang cukup lama dan bisa juga didukung oleh faktor genetik lain seperti hormonal dan potensi produksi melanin dalam tubuh. Di samping adanya kemungkinan lain yang dapat menyebabkan belang seperti penyakit tertentu atau bekas luka.

Kulit belang karena paparan sinar matahari dan terbentuknya melasma dapat dicegah dengan penggunaan tabir surya yang cukup. Bila terjadi belang, atasi dengan terapi laser, peeling dan menggunakan produk skin care yang mengandung bahan tertentu seperti niaciamide, ekstrak licorice dan bahan pencerah lainnya.

Hair removal

Menghilangkan bulu badan sehingga bagian tertentu tampak lebih halus dan cantik sudah menjadi tren sejak lama. Cara yang dianjurkan bisa dengan mencabut bulu hingga akarnya dengan wax untuk memperlambat pertumbuhan bulu atau dengan terapi khusus seperti laser atau IPL untuk menghilangkan bulu secara semi permanen. Area perawatan hair removal umumnya bisa di ketiak, kumis, seluruh tangan dan kaki, perut hingga bikini line.

Perawatan tangan dan kaki

Kebutuhan perawatan tangan dan kaki pada umumnya adalah untuk masalah seperti:

  • Penggelapan warna atau penebalan kulit di siku atau lutut
  • Perawatan kuku tangan dan kaki
  • Tangan dan kaki kering, kusam dan kasar
  • Kaki bau
  • Pegal atau perlu relaksasi
  • Tumit pecah- pecah atau kapalan

Lakukan perawatan di klinik Esther terdekat dan rutin menggunakan produk yang sesuai untuk mempercantik tangan dan kaki anda.

V-care

Khusus kaum wanita perawatan miss-V untuk pengencangan perlu dilakukan bila adanya kekenduran seiring bertambahnya usia atau setelah proses melahirkan. Selain rutin senam kegel, dapat pula dilakukan laser Fotona vagina dan juga terapi elektromagnetik yang diprogram khusus.

Ingrowing nail

Ingrowing nail atau cantengan dapat terjadi bila kita memotong kuku kaki terlalu pendek, memakai sepatu yang terlalu sempit sehingga menekan jari kaki, cedera seperti tercepit atau terhantam sesuatu atau bisa juga karena ada faktor keturunan genetik.

Gejala awal cantengan yakni area kuku nyeri bila disentuh, kulit kemerahan dan membengkak, terbentuk nanah, terjadi pendarahan hingga demam bila sampai terjadi infeksi. Oleh sebab itu cantengan tidak boleh disepelekan.

id_IDIndonesian